Bantuan Sosial Masyarakat RT 23 Kelurahan Demangan

Pembatasan keluar rumah, physical distancing, dan work from home (WFH) sudah menjadi perkara yang lazim dewasa ini. Bahkan di beberapa tempat seperti kota-kota besar di Jawa Barat, Jakarta, dan Banten sudah mulai melakukan Pembatasan Sosial Berskala Besar atau yang lebih dikenal dengan istilah PSBB. 

Pembatasan sosial dan fisik juga berpengaruh pada komunikasi kita terhadap orang lain. Yang kebiasaannya langsung bertemu dan bertatap muka, sekarang harus menggunakan alat komunikasi jarak jauh. Terasa dekat namun benar adanya menjadi jauh.

Tetapi apakah dengan demikian hakekat kita sebagai makhluk sosial akan hilang? Akankan kita menjadi egois dan selalu memikirkan keselamatan diri sendiri? Akankah tali silaturahmi ini akan terputus? Jawabannya adalah tidak.

Seperti yang dilakukan warga di wilayah RT 23 Demangan. Bersama Pak Slamet Riyadi selaku ketua RT, mereka yang merasa mampu dan para muda-mudi yang memiliki jiwa sosial tinggi saling menyisihkan rezeki dan tenaga mereka untuk memberikan sembako kepada 31 KK sebagai bagian dari kepedulian mereka terhadap dampak pandemi Covid-19 ini. Dengan adanya musibah ini justru semakin mempererat rasa kekeluargaan antar sesama, menumbuhkan rasa empati dan simpati sehingga dapat memunculkan pikiran positif. Karena sesungguhnya kesehatan jasmani dan rohani berawal dari pikiran dan niat yang positif.

Semoga semakin banyak masyarakat yang terketuk hatinya untuk saling membantu dan bekerjasama melawan virus Corona. Serta selalu mengutamakan keselamatan diri sendiri dan orang lain dengan disiplin menjaga kebersihan, dan juga mematuhi segala aturan terkait pencegahan penyebaran Covid-19.